Twitter Akhirnya Resmi Berubah Menjadi X

- Advertisement -

Twitter akhirnya resmi berubah menjadi X. Twitter merubah semua logo mereka baik pada platform desktop maupun mobile. Semua akhirnya terealisasi setelah sebelumnya telah dibocorkan dan dijanjikan oleh Elon Musk sendiri.

Ide Merubah Gagasan

Banyak netizen dan penggemar twitter kecewa dengan perubahan logo ini, mereka merasa sudah nyaman dan terbiasa dengan logo burung yang selama ini menjadi icon dari twitter. Menurut mereka tidak ada alasan untuk merubah logo lama twitter, karena sudah menarik dan sangat unik.

Menurut Elon sendiri dalam cuitannya diakun pribadi twitternya, perubahan ini merupakan gagasan untuk mewujudkan ketidaksempurnaan dalam diri kita semua yang membuat kita unik.

Tentu saja banyak yang tidak puas dengan jawaban tersebut, karena terlalu politis dan tidak spesifik. Namun menurut CEO Twitter, bahwa langkah ini adalah untuk mengenalkan poros utama bisnis platform microblogging mereka. Mereka percaya percaya perubahan ini akan membuka peluang baru untuk “barang, layanan dan peluang itu sendiri” yang tentu saja mengikuti tren dengan dukungan Artificial Intelegent (AI) atau kecerdasan buatan. Saat ini telah banyak pengiklan yang mulai meninggalkan platform ini, sehingga ini juga menjadi tantangan yang harus diselesaikan dengan baik.

Perubahan Besar Dari Si Burung Biru

twitter X
Tidak Ada Lagi Twitter Di Playstore

Masih menurut CEO Twitter Linda Yaccarino, perubahan logo ini akan diikuti dengan banyak fitur baru yang akan disematkan pada platform tersebut secara bertahap. Layanan X akan mencakup banyak bidang, mulai dari pesan, audio, hingga perbankan yang akan didukung oleh AI. Sehingga kedepannya interaksi menjadi tidak terbatas hanya microblogging saja, semua terhubung dan menciptakan pasar global.

Jika kita lihat dari pernyataan tersebut, boleh kita menyimpulkan bahwasanya perubahan logo ini sangat kental kaitannya dengan monetize dan bisnis. Sebelumnya juga sama – sama kita ketahui bagi pengguna layanan twitter, bahwa mereka telah mengeluarkan layanan berlangganan untuk “fitur centang biru” mereka. Pengguna centang biru saat ini bukan hanya diberikan kepada akun twitter yang memiliki jumlah pengikut fantastis dengan interaksi yang tinggi, namun juga bisa didapatkan dengan cara membayar biaya berlangganan “fitur centang biru” tersebut.

Twitter atau X juga akan membagi pendapatan dari hasil iklan kepada akun twitter yang memenuhi syarat khusus, salah satu syarat khusus tersebut adalah berlangganan “fitur centang biru”. Jadi jika anda memiliki jumlah pengikut dan interaksi tinggi di twitter, anda dapat menghasilkan pundi – pundi uang dengan cara memonetize akun anda.

Semua pernyataan dan rencana besar platform X ini sangat menarik dan layak untuk ditunggu. Bagaimanapun sebagai pengguna kita hanya bisa ikut merasakan manfaatnya dan tidak bisa merubah apapun didalam organisasi tersebut. Jika ini semua terkait bisnis, mungkin ini menjadi adil mengingat jumlah uang fantastis yang telah dikeluarkan oleh Elon Musk sendiri ketika membeli platform twitter.

Sebagai pengguna twitter kita hanya bisa memanfaatkannya sebaik mungkin untuk hal – hal positif bagi diri sendiri maupun bagi halayak ramai.

- Advertisement -
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Share post:

Radio Stream

Popular

More like this
Related

Aturan Wisuda TK, SD, SMP, SMA Resmi Dikeluarkan Kemendikbud

Aturan wisuda TK, SD, SMP, SMA akhirnya resmi dikeluarkan...
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x